Dalam rangka menyambut dan memperingati hari Guru, Kementerian Agama Republik Indonesia dalam hal ini Dijrn GTK mengadakan sebuah kegiatan yang diciptakan untuk memawadahi kegiatan guru – guru di madrasah.
The First International Symposium On Education (ISOE) adalah sebuah kegiatan yang pertama kali dilaksanakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia melalui Dirjen GTK. Peserta symposium ini berasal dari berbagai kalangan satuan pendidikan di naungan Kementerian Agama dari RA sampai Perguruan Tinggi dan juga dari guru – guru dari negara sahabat, karena sifatnya Internasional.
Untuk mengikuti dan berpartisipasi dalam acara ini, peserta diwajibkan untuk mengirimkan naskah atau paper untuk dipilih 20 peserta terbaik. Dari 20 peserta terbaik itu yang nantinya harus mempresentasikan papernya (makalah) di hadapan para peserta simposium.
Dalam kegiatan itu, MTsN 8 Kebumen juga berperan aktif untuk menjadi peserta simposium tersebut.
Ibu Tri Palupi, S.Pd ikut berpartisipasi dalam acara ini dengan mengirimkan artikelnya yang berjudul Pemanfaatan Aplikasi Android Inshot dan Canva dalam Pembuatan Media Pembelajaran Blog pada Mata Pelajaran PJOK Materi Senam Lantai.
Bapak Joni Setiyawan, S.Pd juga mengirimkan makalahnya ke kegiatan tersebut. Judul makalah yang beliau kirimkan adalah Guling sebagai salah satu alternatif strategi dalam Kegiatan Belajar Mengajar di Era Pendemi.
Dari proses awal, dari sosialisasi sampai pengumuman pemenang 20 peserta, Panitia menentukan jadwal pelaksanaan. Sosialisai pelaksanaan ISOE sejak bulan Juli 2021 sampai bulan Oktober 2021. Dan pada akhirnya akan melaksanakan presentasi pada tanggal 24 – 25 November 2021.
Adapun kegiatan pelaksanaan The First Symposium On Education (ISOE) 2021 adalah sebagai berikut :
made by mtsn8kebumen